Kepopuleran aplikasi CBT untuk ujian sekolah mengalami peningkatan secara terus-menerus. Ada banyak sekolah yang mulai beralih menggunakan sistem ujian berbasis komputer karena sejumlah alasan. Salah satunya yakni sistemnya yang dinilai lebih efisien.
Penggunaan sistem CBT turut memudahkan guru karena proses penilaian hasil ujian dapat diperoleh dengan lebih cepat. Siswa yang terbiasa mengikuti ujian CBT akan lebih terbiasa memanfaatkan teknologi.
Baca Juga :
Aplikasi Ujian Online untuk Sekolah | UjianSekolah.id
Konsep Dasar CBT
Computer Based Test (CBT) merupakan sistem ujian yang memanfaatkan perangkat komputer sebagai media utama dalam mengerjakan soal. Peserta ujian tidak lagi membutuhkan kertas dan alat tulis untuk menjawab soal.
Aplikasi CBT untuk ujian sekolah memungkinkan peserta untuk menjawab soal secara langsung. Bentuk soal yang tersaji dalam ujian CBT memiliki bentuk yang beragam, seperti pilihan ganda, isian singkat, hingga soal berbasis multimedia.
Seluruh proses ujian CBT dilakukan secara terintegrasi dalam satu sistem. Mulai dari penyusunan soal, pengaturan jadwal, pelaksanaan ujian, sampai penilaian. Sistemnya sudah dilengkapi dengan fitur pengacakan soal dan pembatasan waktu.
Baca Juga :
Aplikasi Ujian Online Indonesia Cocok Untuk Semua Jenjang
Jenis-Jenis Aplikasi CBT untuk Ujian Sekolah
Sebenarnya ada beberapa jenis aplikasi CBT untuk ujian. Agar lebih memahaminya, simak informasi di bawah ini dengan seksama. Meski sama-sama menggunakan sistem CBT, masing-masing jenis aplikasi di bawah ini punya keunggulan tersendiri.
1. Berbasis Web
Aplikasi CBT untuk ujian sekolah berbasis web dapat diakses melalui browser internet, tidak perlu lagi menginstal aplikasi khusus. Peserta ujian cukup menggunakan perangkat yang sudah terhubung dengan jaringan internet.
Sistem CBT ujian online sering kali dipilih karena lebih praktis dan mudah untuk dioperasikan. Soal ujian akan tersimpan di server, barulah peserta ujian dapat mengaksesnya secara bersamaan.
Keunggulan sistem ini tampak pada kemudahan pemeliharaan dan fleksibilitas penggunaannya. Pihak sekolah tidak perlu menginstal ulang aplikasi di setiap perangkat. Namun, kestabilan jaringan internet menjadi penentu pelaksanaan ujian.
2. Berbasis Desktop
Ujian sekolah CBT berbasis desktop mengharuskan pihak sekolah untuk menginstal terlebih dahulu aplikasi pada komputer yang digunakan. Aplikasi ini umumnya dipakai oleh lingkungan sekolah dengan laboratorium komputer yang memadai.
Berbeda dengan jenis sebelumnya, sistem CBT berbasis desktop tidak selalu membutuhkan koneksi internet selama ujian berlangsung. Data soal dan jawaban dapat tersimpan secara ke server lokal sekolah.
Proses ujian terasa lebih stabil dan minim gangguan jaringan eksternal. Risiko gangguan jaringan dan akses dari pihak luar lebih kecil karena ujian berjalan di lingkungan yang terbatas.
3. Berbasis Mobile
Ketiga, terdapat ujian CBT berbasis mobile. Sistemnya dijalankan menggunakan perangkat smartphone atau tablet yang sudah terinstal aplikasi ujian CBT di dalamnya, baik berbasis Android maupun iOS.
Jenis CBT ini semakin populer karena menyesuaikan keseharian siswa yang sudah terbiasa menggunakan perangkat mobile. Untuk mengunduh aplikasi ujian, peserta ujian perlu mengakses platform resminya.
Jika menerapkan sistem ini, sekolah tidak perlu menyiapkan laboratorium komputer khusus. Peserta ujian dapat mengakses soal melalui perangkat milik masing-masing. Sebelum ujian dilaksanakan, pastikan perangkatnya tidak mengalami gangguan.
Baca Juga :
Butuh CBT Online untuk Sekolah? Cek Harga Terbaik Kami!
Manfaat Menggunakan Aplikasi CBT
Penggunaan aplikasi CBT ujian online maupun semi-online memberikan banyak manfaat. Salah satu hal yang paling terlihat menonjol yakni efisiensi waktu dan biaya. Pihak sekolah tidak perlu lagi mencetak soal dan lembar jawaban pada kertas.
Proses pelaksanaan ujian juga berjalan lebih cepat. Mulai dari distribusi soal ujian hingga pengumpulan jawaban dari seluruh peserta yang terlibat. Ketika mengakses aplikasi, peserta dapat memulai dan mengakhiri sesi ujian secara langsung.
Menariknya, menggunakan aplikasi CBT untuk ujian juga memudahkan guru untuk mengolah hasil nilai. Aplikasi ini mampu melakukan koreksi secara otomatis, terutama untuk soal model pilihan ganda.
Kebanyakan aplikasi CBT yang tersedia saat ini sudah mengutamakan transparansi dan keamanan selama ujian berlangsung. Terdapat fitur pengacakan soal dan pengaturan waktu yang membantu meminimalisir potensi kecurangan.
Baca Juga :
UjianSekolah.id Aplikasi Ujian Online Murah Cepat dan Aman
Penutup
Aplikasi CBT untuk ujian sekolah menawarkan efisiensi yang tinggi dibandingkan dengan ujian manual. Mudahkan guru untuk mengelola ujian menggunakan aplikasi UjianSekolah.id. Potensi kecurangan selama ujian berlangsung akan lebih minim.
Leave your thought here
Your email address will not be published. Required fields are marked *