Sistem ujian CBT lumrah digunakan di beberapa sekolah yang sudah mulai meninggalkan sistem ujian manual. Alasannya, tentu karena sistem CBT memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan sistem ujian manual.
Tidak hanya memberikan kemudahan untuk penyelenggara saja, sistem CBT juga memberikan pengalaman ujian yang lebih modern untuk siswa. Hasil ujian dapat diketahui lebih cepat tanpa proses pemeriksaan manual.
Baca Juga :
Aplikasi Ujian Online untuk Sekolah | UjianSekolah.id
Pengertian Sistem Ujian CBT
Bagi yang belum tahu, CBT kepanjangan dari Computer Based Test. Sistem ujian ini menggunakan perangkat komputer sebagai media utama untuk mengerjakan soal. Peserta ujian tidak lagi membutuhkan kertas dan alat tulis layaknya sistem manual.
Setiap soal akan ditampilkan pada layar komputer. Untuk mengakses soal ujian, setiap peserta perlu melakukan login ke akun masing-masing. Jawaban dari peserta ujian akan tersimpan secara otomatis di dalam aplikasi.
Baca Juga :
Butuh CBT Online untuk Sekolah? Cek Harga Terbaik Kami!
Kelebihan Menggunakan Sistem Ujian CBT
Sistem ulangan CBT menawarkan banyak kelebihan. Mulai dari efisiensi waktu, tenaga, hingga hemat biaya untuk jangka panjang. Bapak/Ibu bisa mempertimbangkan penggunaan sistem CBT setelah membaca kelebihannya di bawah ini.
1. Efisien dari Segi Waktu dan Tenaga
Pelaksanaan ujian dengan sistem CBT dinilai jauh lebih efisien dibandingkan sistem ujian manual. Seluruh prosesnya sudah berjalan secara digital. Penyelenggara ujian tidak perlu mencetak soal, menyiapkan lembar jawaban, dan mengumpulkan hasil jawaban secara fisik.
Proses ini tentu menghemat waktu dan tenaga. Khususnya ujian dalam skala besar yang melibatkan banyak peserta. Semua pekerjaan administratif yang berkaitan dengan ujian dapat terselesaikan secara otomatis melalui sistem.
2. Hasil Ujian Lebih Cepat Diperoleh
Sekolah yang sudah menerapkan contoh ujian CBT tidak perlu khawatir dengan lamanya waktu pemeriksaan hasil ujian. Setelah menyelesaikan ujian, sistem secara otomatis akan menampilkan skor milik peserta.
Kemudahan ini tentu tidak bisa ditemukan dalam sistem ujian manual yang sering kali memakan waktu lama untuk pemeriksaan jawaban. Umumnya, sistem CBT akan menampilkan skor setelah peserta menekan tombol “selesai” pada layar.
3. Minim Human Error
Sistem CBT juga membantu mengurangi risiko human error dalam proses maupun penilaian. Pada sistem ujian manual, salah koreksi, lembar jawaban tertukar, hingga kekeliruan input nilai sering kali terjadi.
Sekolah yang sudah menggunakan sistem CBT dapat menghindari hal tersebut. Semua proses koreksi jawaban dilakukan secara otomatis oleh komputer. Hasil ujian yang minim dari human error menjadi lebih akurat dan objektif.
Hasil ujian dinilai berdasarkan jawaban yang telah dipilih oleh peserta melalui layar komputer. Bapak/Ibu tidak perlu khawatir dengan ketidaksesuaian antara jawaban peserta dan hasil akhir nilai.
4. Ramah Lingkungan
Ujian sistem CBT juga unggul dari sisi penggunaan kertas. Sistem pengerjaannya yang tidak lagi memanfaatkan kertas untuk mencetak soal dan lembar jawaban membawa dampak baik bagi lingkungan.
Penggunaan kertas selama ujian berlangsung dapat ditekan. Selain menghemat penggunaan kertas, sistem CBT ternyata turut mempengaruhi penggunaan tinta dan alat tulis. Artinya, sistem CBT menjadi salah satu langkah untuk menjaga lingkungan.
5. Keamanan Soal Lebih Terjamin
Cara kerja sistem tes CBT memastikan keamanan soal ujian dengan lebih terjamin. Risiko kebocoran soal sebelum ujian berlangsung dapat diminimalisir. Soal yang berbentuk digital mempunyai sifat yang tidak sama dengan soal fisik.
Sering kali soal ujian berbentuk dokumen fisik disalin atau difoto sehingga menimbulkan kebocoran. Di dalam sistem CBT, dua komputer tidak akan menampilan urutan soal yang sama.
6. Hemat Biaya untuk Jangka Panjang
Walaupun membutuhkan biaya investasi awal yang besar, ternyata sistem CBT dinilai hemat untuk jangka panjang. Awalnya, pihak sekolah perlu mengeluarkan biaya besar untuk pengadaan perangkat komputer dan jaringan internet.
Setelahnya, sekolah tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk mencetak soal dan membeli alat tulis. Sistem ujian ini juga mampu menekan biaya logistik selama distribusi soal dan penyimpanan dokumen.
Baca Juga :
UjianSekolah.id Aplikasi Ujian Online Murah Cepat dan Aman
Penutup
Sistem ujian CBT punya banyak kelebihan dibandingkan dengan sistem ujian manual. Bapak/Ibu yang sedang mencari aplikasi ujian online aman dan terpercaya sebaiknya mengunjungi laman UjianSekolah.id.
Leave your thought here
Your email address will not be published. Required fields are marked *